Makanan Yang Mengandung Kolesterol Jahat

Pada pagi kali ini blogdianherbal.blogspot.com akan berbagi informasi seputar Makanan Yang Mengandung Kolesterol Jahat yang mungkin dapat bermanfaat untuk anda.

Low-density Lipoprotein atau LDL biasa disebut sebagai kolesterol jahat karena memiliki pengaruh buruk untuk kesehatan. Kolesterol jenis inilah yang sering menjadi biang kerok terjadinya penyakit pembuluh darah arteri.

Demi menjaga tingkat kolesterol di dalam tubuh tetap pada batas yang wajar, maka batasilah makanan yang mengandung lemak jenuh dan minyak. Hindari juga jenis lemak trans yang biasanya terdapat pada minyak sayur terhidrogenasi dan camilan. Daging berlemak, kuning telur, produk susu, dan makanan cepat saji juga wajib dibatasi konsumsinya.dung Kolesterol Jahat yang perlu untuk anda ketahui.

Berikut Daftar Makanan Yang Mengandung Kolesterol Jahat Yang Perlu Anda Ketahui :


1. Kuning Telur
Memiliki kadar kolesterol makanan yang sangat tinggi yakni 1234mg per 100 gram porsi atau 411% dari jumlah harian yang disarankan. Sebuah kuning telur tunggal akan memberikan 210mg (70% AKG) kolesterol, sedangkan telur utuh memberikan sedikit lebih dengan 212mg (71% AKG). Dengan demikian semua kolesterol dalam telur ditemukan di dalam kuning telur.

2. Hati
Hati sendiri merupakan salah satu organ dalam tubuh hewan yang memiliki kadar kolesterol sangat tinggi. Hal ini amat memungkinkan sebab kolesterol dibuat dan tersimpan di dalam organ ini. Hanya dalam 85 gram hati sapi, setidaknya ada 331 mg kolesterol. Hal ini tentu membahayakan sebab tubuh orang dewasa hanya membutuhkan 300 mg kolesterol tiap hari.

3. Mentega
Pada 100 gram mentega mengandung kolesterol sebanyak 215mg (72% AKG) dan satu sendok makan mentega mengandung sekitar 30mg kolesterol (10% AKG).

4. Lobster
Dalam 85 gram lobster, setidaknya terdapat 61 mg kolesterol. Angkanya akan bertambah secara signifikan setelah dimasak dengan bahan tertentu.

5. Keju
Keju merupakan salah satu sumber protein dan kalsium yang baik, selain itu dapat menambah citarasa makanan menjadi lebih lezat. Namun rata-rata keju mengandung kadar kolesterol tinggi yakni sekitar 123mg (41% AKG) per 100 gram keju.

6. Kaviar
Kaviar merupakan makanan yang terbuat dari telur ikan memiliki kandungan tinggi kolesterol yakni 588mg / 100 gram (196% AKG), atau sekitar 94mg  kolesterol (31% AKG) per sendok makan.

7. Kerang
Kerang merupakan makanan laut yang sangat nikmat, namun jangan sampai berlebihan mengkonsumsinya karena di dalam 100 gr kerang mengandung sekitar 105mg kolesterol (35% AKG).

8. Iga Sapi
Hanya dengan mengonsumsi daging iga sapi sekitar 115 gram, kuota kolesterol dan lemak jenuh yang boleh dikonsumsi dalam sehari sudah banyak tergerus olehnya. Sekitar 20 persen kebutuhan harian tubuh akan lemak jenuh sudah dipasok dari daging iga. Untuk kolesterol, kuota harian Anda sudah dipenuhinya sebanyak 22 persen. Hal ini belum lagi jika ditambah dengan makanan dan minuman yang menemani daging iga sapi.

9. Burger
Burger mengandung kolesterol antara 85-175 mg. Sayangnya, jumlah tersebut belum ditambah dengan kentang goreng dan mayonaise. Jelas menu instan ini bukan kombinasi yang ideal untuk ditambahkan ke dalam tubuh Anda.

10. Ayam Goreng
Meskipun ayam biasanya dianggap sebagai pilihan daging rendah lemak yang cukup baik, namun cara mengolah atau memasaknya dapat membuat makanan ini mengandung kadar kolesterol dan lemak yang tinggi. Misalnya, satu kaki ayam dengan kulit mengandung lebih banyak lemak dan kolesterol daripada secangkir es krim atau hamburger. Apalagi bila dimasak dengan cara digoreng akan semakin mengubahnya menjadi makanan tinggi kolesterol.

Itulah informasi seputar Makanan Yang Mengandung Kolesterol Jahat yang dapat saya sampaikan. Semoga saja dengan adanya informasi yang telah saya sampaikan ini dapat bermanfaat dan membantu anda dalam menjaga asupan kolesterol anda.

Artikel Kesehatan Lainnya :

Makanan Yang Mengandung Kolesterol Jahat

0 Response to "Makanan Yang Mengandung Kolesterol Jahat"

Posting Komentar